101 Alasan Ngefreelance — #1 Hujan
Pagi ini hujan masih setia menyelimuti kota Medan tempat saya tinggal sekarang. Ketika beli sarapan tadi pagi, udara rasanya dingin sekali, seperti bukan sedang di Medan rasanya.
Lalu saya terpikir 1 hal yang memutuskan saya untuk memilih kerja Freelance atau remote dari rumah (pekerjaan yg sudah saya tekuni dari tahun 2012) yaitu malas keluar di pagi hari apalagi ketika musim hujan seperti sekarang ini, hehe..
Yap, rasanya sudah cukup dari Tk-SD-SMP-SMA-Kuliah saya selalu bangun pagi untuk pergi ke sekolah atau kampus. Kalau dihitung-hitung hampir 16 tahun saya selalu bangun pagi, mandi, pakai seragam lalu berangkat sekolah. Saya ndak mau lagi ketika kerja saya masih harus melakukan hal itu lagi dan lagi. Saya mau menikmati pagi yang diguyur hujan di dalam kamar saya, di depan komputer sambil menyeruput kopi hangat atau bubur kacang hijau hangat ditemani istri dan kucing-kucing kesayangan :)
#FreelancerLife