Jangan Jadikan Apa Yang Ada Di Internet Sebagai Standar

Ery Prihananto
2 min readJul 24, 2021

--

Photo by Ivan Rohovchenko on Unsplash

Ketika kita berada di sebuah lingkup tertentu, dengan peraturan tertentu, dengan pemandangan tertentu, dengan postingan tertentu, terkadang kita secara tidak sadar menjadikan “tertentu-tertentu” tersebut menjadi sebuah standar yang harus kita patuhi dan ikuti.

Contoh sederhana, di Amerika lah (walau saya belum pernah ke sana, dan gak mau juga sih :D) kita akan jarang, bahkan tidak akan pernah melihat orang Amerika naik motor supra,hehe.. Kenapa? Karena di sana gak boleh naik motor cc kecil di jalanan. Kalaupun ada orang Amerika naik motor pasti motornya 600cc ke atas. Dan kalau di film2 orang bule pasti naik mobil :D

Beda cerita kalau di negara berkembang, you know lah :D. Tapi apakah kita harus punya mobil? Apakah memiliki sebuah mobil menjadi sebuah kewajiban? Sekalipun kita mampu beli mobil apakah kita jadi harus beli mobil?

Bagi orang Amerika mungkin jawabannya iya, tapi bagi kita yang memegang nilai yang berbeda bahwa sarana transportasi bisa naik motor supra (selain faktor uang,hehe), maka kita tidak harus memiliki mobil.

Pun begitu dengan apa yang ada di internet. Kita hidup di era sosial media, era dimana orang dari segala macam jenis kehidupan memposting atau menyuarakan nilai-nilai yang mereka anut, yang mereka yakini, yang mereka perlu jadikan sebagai inspirasi? Apakah perlu kita menyuarakan seperti itu? ya silahkan saja, tidak akan ada yang bisa melarang para influencer untuk menyuarakan baik itu nilai, lifestyle, norma dll. Bagi sebagian orang mungkin nilai itu cocok baginya, tapi bagi sebagian lainnya nilai itu berseberangan dengan yang diyakininya. Dan ketika kita sadar nilai yang disampaikan para influencer itu bersebrangan dengan kita, maka tugas kita adalah tidak menjadikan standar si influencer sebagai standar kita.

As simple as like that.

--

--

Ery Prihananto
Ery Prihananto

Written by Ery Prihananto

✍🏽 Nulis biar gak menuh-menuhin isi kepala

No responses yet