Jangan suka ngobrolin aib masa lalu
Oct 28, 2024
Ketika kita reuni atau bertemu teman lama, jangan suka ngobrolin aib masa lalu. Seiring bertambahnya usia, semakin banyak pola pikir dan sifat yang berubah. Ada banyak idealisme, prinsip, pola pikir dan sifat di masa lalu yang dulunya kita pegang teguh atau kita anggap biasa, kini kita sendiri menentang atau tidak setuju dengan hal-hal di masa lalu tersebut. Terlebih lagi jika masa lalu itu penuh dengan aib
Kita gak tau seberapa keras perjuangan seseorang untuk berdamai dan melupakan aib-aibnya di masa lalu. Jangan malah diingetin lagi. Naudzubillah-nya jangan sampai kembali melakukan aib-aib di masa lalu lagi