Yang paling sulit itu berada di tengah

Ery Prihananto
1 min readMar 10, 2023

--

Photo by Jack Gisel on Unsplash

Ada 3 opsi untuk kita, terlalu di kanan, terlalu di kiri atau seimbang di tengah. Nah yang paling sulit itu untuk stay seimbang di tengah, tidak terlalu ke kanan tidak juga terlalu di kiri

Contohnya, mendekati musim pemilu, biasanya orang-orang itu terpecah 2, yang “kanan banget” dan yang “kiri banget”. Sekalinya suka, suka banget sampai kekurangannya jadi kepositifan, sekalinya benci, benci banget sampai kelebihannya jadi kenegatifan

Contoh lain dalam hal makan, ada yang ekstrem banget kampanye melarang makan daging (binatang yang halal dimakan tentu) sampai seolah-olah kalau kita melakukannya kita seperti menjadi orang terburuk di dunia dan penyebab dunia hancur karena kita makan daging. Dan ada pula yang ekstrem banget melawan para pemakan sayuran atau non animal food, sampai mencaci, menyinyir atau menjelek-jelekan mereka

Yang ada di tengah itu sedikit. Orang-orang yang memberi kebebasan pilihan selama tidak melanggar syariat atau merendahkan pihak yang ada di seberangnya. Yang mau makan daging silahkan, dengan cara memilih makanan daging yang prosesnya baik, yang mau makan sayuran saja ya silahkan

Dan dalam hal-hal lainnya, berusahalah untuk tetap seimbang di tengah.

--

--

Ery Prihananto
Ery Prihananto

Written by Ery Prihananto

✍🏽 Nulis biar gak menuh-menuhin isi kepala

No responses yet